Wednesday 28 November 2007

Kegiatan Belajar BERKEMAS

Bagaimanakah kegiatan belajar mengajar di BERKEMAS? Apakah BERKEMAS mempunyai tutor dan hari belajar khusus? Adakah modul yang tersedia? Dalam kesempatan ini kami akan mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Dalam Komunitas BERKEMAS kegiatan akademik sepenuhnya menjadi tanggung jawab orang tua. Jadi anak belajar sendiri dirumah baik dengan orang tua, guru privat ataupun dengan mengikuti bimbingan belajar untuk setiap mata pelajaran. Tidak ada tutor ataupun hari khusus untuk belajar di komunitas.

Tetapi di BERKEMAS ada berbagai kegiatan yang bisa dilakukan anak ataupun orang tua seperti kelas menulis, pelatihan parenting, berenang ataupun masak bareng dan berbagai kegiatan lain yang sebagian besar bisa dilihat di blog ini. Tutor untuk berbgaia kegiatan tersebut juga berasal dari ibu-ibu di BERKEMAS yang mempunyai keahlian khusus seperti Bu Endah untuk pelatihan menulis ataupun bu Naning untuk belajar masak. Ide untuk melakukan kegiatan biasanya datang dari orang tua ataupun murid BERKEMAS. Terkadang apabila ada event-event tertentu yang bernilai pembelajaran para ibu-ibu di BERKEMAS bersepakat untuk datang bersama-sama ke acara tersebut seperti workshop keluarga yang dilakukan LMPI. Dengan begitu sosialisasi sama sekali bukan merupakan masalah di BERKEMAS.

Selain itu BERKEMAS juga membantu pendaftaran ujian persamaan ke Departemen Pendidikan Nasional. Sehingga setiap siswa yang sudah mendaftar untuk ujian hanya perlu mengambil tanda ujian saja di BERKEMAS. Sampai saat ini BERKEMAS belum mempunyai cabang. Tapi dengan model komunitas yang kami buat setiap orang tua bisa mencoba melakukan ditempat masing-masing karena tidak diperlukan tempat ataupun tutor khusus. Yang dibutuhkan hanya rasa kebersamaan dan keinginan untuk memberikan yang terbaik untuk anak-anak.

2 comments:

Unknown said...

Ass. wr. wb.

Ibu Yayah, masih ingat saya, Dewi, Berlian Bangsa School? Kita ketemu di LMPI Sabtu, 8 Des 07. Bagaimana mengenai keinginan saya untuk mengikutkan anak saya ujian diknas? Anak saya hanya 1 orang yang harus ujian 2 tahun lagi. Atau untuk homeschooling ada batasan umur? Kapan saya bisa ketemu Ibu untuk diskusikan masalah ini ya?

Treima kasih banyaaak,
Wass. wr. wb.
Salam hangat

raja ngeblog said...

bu yayah, mohon dipasang informasinya dan disebarkan ke teman2 (agak telat nih)


Seminar Homeschooling
“Bagaimana membekali orang tua untuk menjadi guru dirumah”

Salah satu hal yang ditakutkan para orang tua yang ingin membimbing anaknya dirumah adalah ketidakmampuan dalam memberikan pengetahuan seperti guru disekolah, dengan beribu alasan seperti tidak ada waktu, tidak punya skill atau takut salah dan lain sebagainya.
Bukan kemampuan teknis yang menjadi kunci keberhasilan, namun ada hal lain yang lebih mendasar yang harus dimiliki para orang tua yang ingin berhasil mendidik anaknya dirumah. Bekal inilah yang dapat menjadi modal orang tua apapun profesinya, untuk dapat berhasil menerapkan pembelajaran anak dirumah

Pelaksanaan : Sabtu, 26 Januari 2008 jam 10.00 – 13.00
Tempat : Ruang Serbaguna Taman Pengembangan Anak Makara
Fakultas Psikologi Universitas Indonesia
Penyelenggara : Skill and Personal Development Courses (SPDC)
Fakultas Psikologi UI
Partisipan : Para Orang Tua / Pendidik /Pemerhati sebanyak 75 orang
Moderator : Nurfadilah, M.Psi
Panelis : 1. Desi Mutia Ali, M.Psi
2. Yayah Komariah, S. Pd
3. Dr. Rose Mini A.P, M.Psi

Pendaftaran
Rp 75.000,- (termasuk snack, kit, sertifikat, buku ”homeschooling” pengarang Yayah Komariah, S. Pd, merchandise sponsor)
Transfer ke rekening
BRI KCP Depok UI nomor 0672-01-000029-30-8 Atas nama Fak. Psikologi UI-SPDC
Paling lambat 24 Januari 2008
Fax bukti transfer ke nomor 021.7863526 atau email ke bramadi@ui.edu
Keterangan lebih lanjut hubungi
Bramadi 08159113411 /021 71457987
SARI 021 9989 5391
021.7270004 /0217270005 / 021-7863520 ext 1504